Debut Horor Erik ten
WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COM – Manchester United (MU) resmi mengangkat pelatih Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag hari Kamis (21/04/2022). Erik ten Hag menandatangi kontrak tiga tahun atau hingga 2025. Dalam klausulnya, terdapat opsi perpanjangan kontrak selama satu tahun. Erik ten Hag akan mulai bekerja pada musim 2022/2023 untuk menggantikan Ralf Rangnick yang saat ini memang berstatus manajer sementara. Nah debut horor Erik ten Hag sebagai manajer MU sudah ada di depan mata. Ya jika melihat jadwal, MU akan menjalani uji coba pramusim di Bangkok, 12 Juli. Siapa lawan MU pada tanggal tersebut? Erik ten Hag harus perhatikan hal ini. Ya, skuad Setan Merah harus melawan Liverpool. Meskipun hanya sekadar laga pramusim, Liverpool tentu akan jadi debut sulit buat Erik ten Hag. Apalagi sudah terbukti kelas permainan Liverpool jauh sekali dibandingkan MU. Pada pertemuan terakhir Alasan MU merekrut Ten Hag sebagai manajer adalah karena CV apik yang ditorehkannya bersama Ajax. Besar harapannya, ia mampu mengubah wajah Setan Merah.
Ada beberapa hal yang jadi pertimbangan penting. Ten Hag dianggap mampu mencetak sebuah tim yang tampil menyerang dan berkomitmen pada pengembangan pemain muda. “Selama empat tahun di Ajax, Erik Ten Hag membuktikan bahwa ia adalah satu di antara pelatih paling sukses di Eropa. Ia juga mengubah timnya menjadi lebih atraktif, menyerang, dan ia berkomitmen pada pemain muda,” kata John Murtough, Direktur Sepak Bola MU dinukil dari laman resmi Manchester United. Tentu saja buat Erik ten Hag, biar bagaimanapun, tanggung jawab yang dipikulnya bakal sangat berat. Tapi John Murtough yakin sang manajer mampu meraih sukses dan menjawab tantangan. “Dalam perbincangan kami dengan Erik hingga penunjukkan ini, kami sangat terkesan dengan visi jangka panjangnya. Ia merasa tertantang mengembalikan MU ke level yang seharusnya, itu jadi tantangan yang ia rasa bisa dijawab.” “Jadi kami berharap Erik bisa fokus lebih dulu di Ajax. Setelah ini, kami akan sambut dia di Manchester United pada musim panas nanti.”