Judo Indonesia Semakin Harum
WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COM – Ketua Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI), Maruli Simanjuntak, berhasil menorehkan prestasi baru. Pria yang sekaligus menjabat sebagai Pangkostrad tersebut resmi masuk ke dalam jajaran pengurus Federasi Judo Internasional (IJF). Dalam federasi tersebut, Maruli akan menjabat sebagai Director Commisioner of the IJF Military and Police Commision. Nantinya Maruli bakal bertugas melakukan supervisi implementasi judo di kepolisian dan struktur militer seluruh dunia. Penunjukkan Maruli ke dalam jajaran IJF sekaligus menjadi sejarah bagi Indonesia. Untuk pertama kalinya ada perwakilan Indonesia masuk ke dalam federasi tersebut. Terkait hal ini, Maruli mengaku sangat terhormat dengan kepercayaan yang diberikan. Berbekal posisi tersebut, Maruli berjanji akan meningkatkan pamor judo Indonesia, baik dari segi prestasi atlet hingga militer dan polisi.
“Terima kasih atas kepercayaan yang telah IJF berikan kepada saya. Tentu ini menjadi tantangan baru, tetapi yang menjadi penting adalah bagaimana kehadiran saya dapat memberikan kontribusi besar terhadap perkembangan dan pamor judo di Indonesia,” jelas Maruli di Padepokan Judo Indonesia, Ciloto, Jawa Barat, Rabu (19/4) sore. Tidak hanya itu saja, Maruli berjanji akan memanfaatkan posisinya sebaik mungkin untuk meningkatkan prestasi judo Indonesia. Salah satunya adalah berkordinasi dengan IJF terkait kalender event pertandingan. “Saya akan berkomunikasi terlebih dahulu dengan IJF. Tentu akan lebih bagus apabila turnamen single event tersebut di bawa ke Indonesia. Ini juga bisa meningkatkan prestasi judo dan positioning judo Indonesia,” jelas Maruli.